Penyanyi cilik Farel Prayoga mendadak jadi sorotan usai membuat goyang Istana Merdeka di penampilannya membawakan lagu “Ojo Dibandingke” di acara perayaan HUT RI ke-77. Dengan santuynya bahkan dia merubah sebagian liriknya menjadi “Di Hati Ini Hanya ada Pak Jokowi”
Dalam potongan video beredar, Farel rupanya sempat bincang santai dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Dalam video tersebut, Presiden Jokowi tampak hadir menyaksikan Farel Prayoga gladi resik. Usai latihan, Farel pun diajak berbincang sambil duduk bareng Jokowi.
Baca Juga:Ini Dia 5 Karya BJ Habibie yang MenduniaElon Musk Telah Beli Manchester United?
“Kamu kelas berapa?,” tanya Presiden Jokowi, mengutip dari akun @rumpi_gosip, Rabu (17/8/2022).
Bocah 12 tahun itu pun mengaku duduk di kelas 6 sekolah dasar. Presiden Jokowi lantas mengingatkannya untuk tetap belajar di tengah kesibukannya bernyanyi.
“Kelas 6? Anu loh ya, nyanyi boleh tapi jangan lupa belajar,” kata Presiden Jokowi berpesan.
“Iya siap,” sahut Farel Prayoga mengangguk.
“Jangan lupa sekolah terus sampai setinggi-tingginya. Ya sudah pesan Pak Jokowi itu aja,” tutur Presiden Jokowi.
“Nggih (oke) siap,” kata Farel Prayoga lagi.
Sikap Farel Prayoga itu lantas disorot warganet. Mereka mengagumi sosoknya yang sopan disamping bakat menyanyi yang dimilikinya.
“Duh sopannya dek,” komentar akun @krisyekrisna_ .
“Bagus banget suaranya, Pak Jokowi sampai ikut nyanyi,” imbuh akun @fitri_mourensyabina.
“Kamu beruntung Farel bisa nyanyi di depan presiden dan para pejabat tinggi. Pasti ortumu bangga padamu semoga selalu sukses Farel,” komentar akun @ntriasih63 menimpali.