SAMPANG-Pemerintah Kabupaten Sampang, Jatim menggelar pengambilan sumpah dan pelantikan pejabat di pelataran kompleks makam keramat Rato Ebu Kelurahan Polagan, Kecamatan, Kabupaten Sampang.
Lokasi tersebut adalah tempat saksi Raden Praseno atau Penambahan Cakraningrat 1 yang dinobatkan sebagai penguasa di Madura.
Selain itu, Makam Rato Ebuh merupakan tempat sakral yang biasanya digunakan masyarakat setempat untuk sumpah pocong. Tempat itu dianggap makam keramat oleh warga sekitar.
Baca Juga:Maria Butina ‘Agen Rusia’ Parodi KeadilanImaji Xinjiang
Hal ini dilakukan, agar para pejabat pratama di lingkungan Pemerintah Sampang lebih mengingat sejarah pemerintahan.
“Berharap ada kesadaran lebih terhadap pejabat tinggi di lingkungan Pemkab Sampang agar melaksanakan tugasnya dengan baik,” ujar Bupati Sampang, Slamet Junaidi.
Dia mengingatkan para pejabat yang dilantik agar betul-betul menyadari seberapa besar amanah dari masyarakat yang diemban pemerintah daerah. (pojokpitu/jpnn)