Namun menjadi Nakhoda Bayern tidaklah semudah membalikkan telapak tangan. Ia mesti berjuang melakukan serangkaian perubahan. Sejauh ini, mereka baru tiga kali gagal menang. Dua kali kalah dan sekali imbang.
Dua kekalahan di dapat pada laga Bundesliga. Kekalahan pertama terjadi saat Bayern dibekuk Bayer Leverkusen dengan skor 1-2 (1/12). Sepekan kemudian, Bayern kalah dari Gladbach dengan skor yang sama.
Setelah dua kekalahan beruntun itu, Bayern tak pernah kalah. Mereka hanya sekali imbang saat berjumpa RB Leipzig. Skor imbang 0-0. Raihan tahun ini mengulang rekor klub tujuh tahun silam. Raksasa Bundesliga itu juga meraih empat trofi yang sama pada tahun 2013. Bayern kini sudah mengoleksi dua trofi Piala Super Eropa. Mereka menyamai torehan Ajax Amsterdam, Anderlecht, Valencia dan Juventus. (fin/tgr)