Tagar #PrayforKalSel Trending Twitter, Warganet: Ya Alloh Semakin Parah Aja

Tagar #PrayforKalSel Trending Twitter, Warganet: Ya Alloh Semakin Parah Aja
Foto: twitter @Secret_ikonic
0 Komentar

JAKARTA-Sebuah jembatan Pebahanan, Pelaihari, Kalimantan Selatan, terputus akibat banjir yang terjadi sejak kemarin.

Baca: Ruas Jalan Nasional di Provinsi Kalsel yang Menghubungkan Antar Kabupaten dan Kota Putus Diterjang Banjir

Putusnya jembatan itu disampaikan seorang warga lewat akun media sosialnya.

“Jembatan Pebahanan, Pelaihari, putus. Sementara ini akses jalan utama dari Banjar ke Pelaihari dan sebaliknya terputus. Yaallah semakin parah aja. Teman-teman doakan kami disini,” tulis akun twitter @zainabaathifah.

https://twitter.com/zainabaathifah/status/1349610369585561600?s=20

Baca Juga:Ruas Jalan Nasional di Provinsi Kalsel yang Menghubungkan Antar Kabupaten dan Kota Putus Diterjang BanjirTerkini, Suasana di Rumah Duka Syekh Ali Jaber

Akun @LindMeeluv juga membagikan video jembatan yang terputus pada Kamis (14/1/2021) pagi.

https://twitter.com/LindMeeluv/status/1349516417079468032?s=20

Banjir terjadi akibat hujan lebat yang mengguyur sejumlah kabupaten dan kota di Kalimantan Selatan

Baca: Ruas Jalan Nasional di Provinsi Kalsel yang Menghubungkan Antar Kabupaten dan Kota Putus Diterjang Banjir

Seperti dilansir Antara, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kalsel Mujiyat mengatakan, kondisi terparah dari banjir ini terjadi di dua kabupaten yaitu Banjar dan Tanah Laut.

Terdapat ribuan rumah di 10 kecamatan yang terdampak banjir di Kabupaten Banjar. Kecamatan Pengaron adalah salah satu wilayah terparah dengan ketinggian air mencapai dua hingga tiga meter. (*)

0 Komentar