Ade Armando Dipukuli saat Demo 11 April, Ini Wajah yang Pemukul Pertama

Ade Armando Dipukuli saat Demo 11 April, Ini Wajah yang Pemukul Pertama
Pria ini yang tampak di video sebagai pemukul pertama Ade Armando
0 Komentar

Video dan foto pemukulan terhadap Ade Armando beredar luas. Dalam tayangan video tertangkap kamera pria bertopi pemukul pertama kali Ade Aramando.

Dosen Univesitas Indonesia (UI) Ade Armando dihajar dan dilucuti celananya oleh sejumlah orang dalam demo yang berlangsung di depan gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (11/4/2022).

Dalam keadaan tidak berdaya dan berusaha melindungi bagian kepala, beruntung Ade Armando berhasil diselamatkan oleh polisi.

Baca Juga:Tetap Bugar, Olahraga Santai Ini yang Bisa Dilakukan Saat BerpuasaDemo 11 April di Gedung DPR Diwarnai Lemparan Batu, Polisi Sempat Tembakkan Gas Air Mata

Dari rekaman video yang beredar, terlihat ada pria pemukul pertama kali Ade Armando di bagian belakang kepala.

Sebelumnya, Ade Armando dan massa terlihat sempat beradu mulut. Mereka meneriaki, kemudian berteriak,”Hajar… hajar.”

Tiba-tiba, seorang pria berjaket hitam dan menggunakan topi hitam memukul Ade Armando.

Ade Armando tampak dipegangi oleh seorang pria. Setelah itu, pria lain terlihat memukul Ade Armando dari arah depan.

Sejurus kemudian, beberapa orang serempak menghajar Ade Armando. Sejumlah pria juga terlihat menendang Ade Armando.

Dikeroyok banyak orang, Ade Armando terjatuh di jalan. Sejumlah orang berupaya melerai pengeroyokan tersebut.

Hidungnya dan bagian wajah Ade Armando bersimbah darah. Sebelum pemukulan terjadi, Salah satu akun Twitter menginformasikan bahwa Ade Armando berada di gedung DPR.

Baca Juga:Mantan Bek Manchester United Nemanja Vidic Membela Harry MaguireMantan Pemain Timnas Ponirin Meka Meninggal Dunia

“TOLONG DIINFOKAN KE MASSA AKSI KALAU SI ADE ARMANDO ADA DI DEPAN GDG DPR-MPR…” demikian cuitan akun @MasAchep.

Kemudian, terlihat pula Ade Armando yang terlibat cekcok dengan emak-emak.

Mereka mengata-ngatain Ade Armando dengan sebutan buzzer.

Pegiat media sosial ramai memperbincangkan Ade Armando dianiaya massa saat ikut aksi Demo 11 April di depan gedung DPR RI.

Dosen Universitas Indonesia, dianiaya sekumpulan massa yang diduga bukan dari kelompok mahasiswa.

Dia dianiayai hingga tersungkur ke aspal bahkan celana panjang yang dikenakannya hilang dicuri.

Ade juga mencoba melindungi kepala dan badan sambil tersungkur ke tanah ketika dia menerima amukan massa.

Ade lantas dievakuasi ke tempat yang lebih aman. Hingga saat ini, kondisi massa di depan gedung DPR RI masih belum kondusif.

Sebelumnya, Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) berencana menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung DPR RI.

0 Komentar