Hasil Survei Indikator Politik Indonesia Sebut 55 Persen Warga Mengaku Kesulitan Ekonomi

Hasil Survei Indikator Politik Indonesia Sebut 55 Persen Warga Mengaku Kesulitan Ekonomi
Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi (kanan) disaksikan Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan (tengah) dan Sekjen Partai Nasdem Johnny G Plate (kiri) memaparkan hasil survei Indikator Politik Indonesia terkait "swing voters' pada Pemilu 2019 di Jakarta, Rabu (3/4/2019). Hasil survei tersebut menyebutkan elektabilitas pasangan capres-cawapres nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf Amin 55, 4 persen dan nomor urut 02 Prabowo-Sandi 37,4 persen, sementara itu "swing voters" pemilih 01 sebesar 8,8 persen dan "swing voters" pemilih 02 sebesar 8,1 persen. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/aww.
0 Komentar

JAKARTA-Pandemi Covid-19 mengakibatkan berbagai permasalahan di masyarakat karena kondisi ekonomi menjadi tidak stabil dan penuh dengan ketidakpastian.

Untuk mengukur sejauh mana dampak pandemi Covid-19 kepada masyarakat, Indikator Politik Indonesia melakukan survei nasional Mitigasi Dampak Covid-19. Survei dilakukan untuk berbagai kelompok masyarakat, terutama yang berlatar pendidikan SD, SLTP, dan SLTA.

Survei Indikator menyebutkan, pandemi telah menekan ekonomi yang membuat masyarakat susah untuk makan. Responden Survei Nasional menyebutkan, ekonomi Indonesia mengalami kondisi terburuk dalam 24 tahun terakhir.

Baca Juga:Putra Amien Rais Terlibat Kecelakaan di Tol Cipali 112 KMPertumbuhan Jangka Panjang Indonesia, Bank Dunia: UU Ciptaker Dukung Pemulihan Ekonomi

Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi menjelaskan, dalam survei sebelumnya hanya 24,1 persen responden yang menilai ekonomi nasional dalam kondisi buruk.

Namun, setelah pandemi menerjang Indonesia, sebagian besar masyarakat menyebutkan ekonomi sedang sangat sulit. Perinciannya pada Mei 2020, Indikator mencatat sebanyak 81 persen responden menilai ekonomi sulit.

Selanjutnya pada Juli 2020 lalu sebanyak 69,2 persen respon menilai ekonomi sedang sulit, dan setelah beragam terobosan pemerintah, sebanyak 65,3 persen responden menilai bahwa ekonomi Indonesia masih dalam fase sangat sulit.

“Mayoritas responden masih menilai (pertumbuhan ekonomi) gelap gulita. Namun trennya lebih baik dari Mei 2020,” kata Burhanuddin dalam Rilis Survei Nasional Mitigasi Dampak Covid-19, di Jakarta, Minggu (18/10/2020).

Indikator juga mencatat, kondisi ekonomi yang buruk tercermin dari semua lapisan masyarakat baik dikelompokkan berdasarkan usia, tingkat pendidikan hingga gender.

Sejalan dengan memburuknya ekonomi, survei ini juga mencatat ekonomi rumah tangga juga dirasakan sangat sulit. Responden penelitian indikator mencatat, akibat kondisi ini sebanyak 55 persen responden melaporkan mereka menjadi kesulitan makan.

Sebagian besar lainnya mengaku mengalami kesulitan membayar biaya sekolah (12,3 persen), kesulitan membeli kuota internet untuk sekolah (11,5), kesulitan mencicil rumah (2,9 persen), hingga kehilangan pekerjaan (11,9 persen).

Baca Juga:Napoli Menang 4-1 atas AtalantaIrjen Napoleon Bonaparte Akan Bongkar Semua Skandal Perkara Penghapusan Red Notice Djoko Tjandra

Sedangkan jika dilihat berdasarkan tingkat pendidikan beban terbesar memburuknya ekonomi diderita masyarakat dengan pendidikan SLTP dan SD. Dua kelompok masyarakat ini menyebutkan ekonomi mereka semakin sulit lebih dari 70 persen. Perinciannya dengan latar pendidikan SD sebanyak 72,4 persen, dan SLTP sebanyak 76,2 persen.

Sedangkan masyarakat dengan latar pendidikan SLTA mengalami kesulitan ekonomi di rumah tangganya sebanyak 66,9 persen responden. Sedangkan dengan latar pendidikan kuliah ke atas hanya 38 persen yang menyebutkan perlambatan pendapatan. (*)

0 Komentar