Manchester United Bidik Tiga Poin di Markas West Ham United

Manchester United Bidik Tiga Poin di Markas West Ham United
Manchester United membidik tiga poin saat tandang ke markas West Ham United, Stadion London, Sabtu (5/12/2020) atau Minggu dini hari mulai pukul 00.30 WIB. (Twitter)
0 Komentar

JAKARTA-Manchester United membidik tiga poin saat tandang ke markas West Ham United, Stadion London, Sabtu (5/12/2020) atau Minggu dini hari mulai pukul 00.30 WIB.

Dengan status laga tandang maka Setan Merah optimistis bisa meraih kemenangan. Pasukan Ole Gunnar Solskjaer memang punya rekor tandang yang bagus dibandingkan jika menjadi tuan rumah.

Di ajang Premier League mereka selalu menang dari empat kali partai tandang yang dilakukan. Sementara ketiga menjamu lawan, Paul Pogba dan kawan-kawan hanya memetik sekali menang, sekali seri dan tiga kali kalah.

Baca Juga:Chelsea Siap Catat Rekor Menang Saat Jamu Leeds United5 Jenis Paperomia Bagi Pecinta Tanaman Hias

Catatan buruk sebagai tuan rumah juga mereka dapatkan saat menjamu Paris Saint Germain di Liga Champions. Mereka menang 2-1 saat bermain di kandang PSG, namun saat menjadi tuan rumah, tim yang bermarkas di Old Trafford ini menyerah 1-3.

Namun MU tetap saja harus waspada menghadapi tim asuhan David Moyes. Pasalnya, West Ham juga mennjukkan performa luar biasa di tangan mantan pelatih Manchester United itu.

Saat ini West Ham bertengger di posisi kelima dengan raihan 17 poin. Sementara Manchester United masih tercecer di urutan kesembilan dengan 16 poin.

Di kubu West Ham, Michail Antonio sebenarnya tidak fit saat menghadapi Aston Villa pada hari Senin lalu. Namun dia ternyata turun sebagai starter dan bermain dalam partai di Stadion London ini. Namun kali ini, pemain asal Inggris ini tampaknya tak akan diturunkan. Setidaknya sebagai starter.

Posisinya di lini depan akan diisi penyerang yang menggantiannya saat memasuki babak kedua melawan Aston Villa, Sebastian Haller. Striker asal Pantai Gading ini akan beraksi sebagai penyerang tengah didampingi Jarrod Bowen sisi kanan serta Pablo Fornals sebagai penyerang sayap kiri.

Pemain yang digaet saat tenggat waktu transfer musim panas Said Benrahma berperan besar dalam membawa West Ham meraih kemenangan pada Senin malam. Namun masih belum jelas apakah dia cocok ke starting XI dengan Pablo Fornals jelas lebih disukai untuk saat ini.

Andriy Yarmolenko akan segera kembali dari Covid-19. Namun diperkirakan tak akan turun sebagai starter dalam partai ini.

0 Komentar