Andrew Kalaweit merupakan seorang anak muda pegiat lingkungan, yang sukses membagikan kehidupan sehari-harinya melalui kanal YouTube.
Pria Bernama lengkap Andrew Ananda Brule itu menjadi perbincangan hangat usai menjadi bintang tamu dalam podcast Deddy Corbuzier yang tayang pada Kamis, 19 Mei 2022.
Pemuda kelahiran ayah Prancis dan sang Ibu Indonesia tersebut dikenal lantaran gemar menyatu dengan alam hingga tinggal di alam liar tanpa bertemankan satu pun manusia sebagai tetangga.
Baca Juga:Redmi 10A Ponsel Murah Rp1 Jutaan Dijual Mulai 25 MeiHasil Indonesia vs Thailand di Semifinal SEA Games 2021: Kalah 0-1, Gagal ke Final
Baru menginjak usia ke-18 tahun, nyali Andrew Kalaweit berbeda pemuda rata-rata. Pasalnya, dia memutuskan tinggal sendiri di tengah hutan Kalimantan. Layak jika dia mendapat julukan Tarzan nya Indonesia.
Andrew Kalaweit merupakan putra pertama dari Aurelien Francis Brule atau yang lebih akrab disapa Chanee Kalaweit.
Meski tak banyak diketahui, Chanee Kalaweit, ayah Andrew merupakan aktivis lingkungan dan pendiri Yayasan Kalaweit yang sangat berjasa bagi Indonesia.
Pasalnya yayasan tersebut fokus melindungi satwa liar di negara ini, khususnya primata seperti owa dan orang utan. Yayasan Kalaweit didirikan sejak 1998.
Ayah Andrew Kalaweit resmi mendapatkan kewarganegaraan Indonesia sejak 2012. Sementara sang ibu memang merupakan wanita asli Kalimantan.
Kendati memiliki darah Prancis, Andrew Kalaweit memilih untuk menjadi WNI. Hal ini terungkap dalam percakapannya bersama Deddy Corbuzier.
Pria kelahiran 2004 itu mengatakan sudah dikenalkan dengan hutan dan satwa liar sejak masih balita.
Baca Juga:Nicholas Saputra-Ariel Tatum Bermain Total di Trailer Sayap Sayap PatahFirestarter, Apa Istimewa dari Film Bocah Mutan Pengendali Api Ini
Andrew Kalaweit memiliki hobi dan keterampilan yang cukup ekstrem. Dia senang memanjat pohon tinggi di tengah hutan dan bersantai di atasnya.
Andrew Kalaweit pun mengaku pernah memanjat pohon setinggi 25 meter hanya dengan modal tali dan hammock.
Tak sampai disitu saja. Andrew Kalaweit juga merupakan pilot paramotor yang biasanya ikut mendampingi sang ayah memantau hutan dari atas langit.
Selain mahir mengemudikan speedboat, Andrew Kalaweit jago pula bermain wakeboarding (berselancar), hingga berkuda di tengah hutan Kalimantan.
Andrew Kalaweit sempat viral di tahun 2021 karena membuat video 24 jam hidup sendirian di tengah hutan. Video tersebut telah ditonton 8,4 juta kali.
Kini, setelah subscriber YouTube nya naik, Andrew Kalaweit kembali menantang diri untuk tinggal selama 24 jam di danau penuh buaya di Kalimantan. Video itu telah ditonton 3,8 juta kali.