Vaksin Sudah Ada, Siapa Bakal Divaksin Covid-19 Duluan?

Presiden Jokowi
Presiden Jokowi
0 Komentar

Presiden Joko Widodo (Jokowi) membeberkan secara rinci siapa saja masyarakat yang akan mendapatkan prioritas utama suntikan vaksin corona (Covid-19).

https://www.youtube.com/watch?v=dsvaxRm4L8Y

Hal tersebut dikemukakan Jokowi usai meninjau uji vaksinasi di Puskesmas Tanah Sareal, Bogor, Jawa Barat. Jokowi sendiri didampingi oleh Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto.

“Siapa yang akan divaksin terlebih dahulu? Yang akan divaksin pertama adalah nanti tenaga kesehatan baik itu dokter, para perawat, dan tenaga medis. Itu yang diberikan prioritas,” kata Jokowi.

Baca Juga:Bayi Perempuan Ini Lahir dari Embrio Beku Berusia 27 TahunOrde Baru Tumbang, 11 Menteri Era Reformasi Terjerat Korupsi

Selain para dokter dan tenaga medis, aparat keamanan seperti TNI Polri juga akan mendapatkan prioritas penyuntikan vaksin. Setelah itu, vaksin akan disuntikan kepada aparat layanan publik.

“Nanti baru ASN untuk pelayanan publik yang ada di depan, guru, dan tentu saja kita semuanya,” katanya.

Lantas, apakah Jokowi sebagai kepala negara akan mendapatkan prioritas suntikan vaksin?

“Kalau ada yang bertanya, Presiden nanti di depan atau di belakang? Kalau oleh tim diminta saya yang paling depan, ya saya siap,” tegasnya. (*)

0 Komentar