Pengganti Mahathir Mohamad: Keturunan Bugis dan Jawa

Pengganti Mahathir Mohamad: Keturunan Bugis dan Jawa
Muhyiddin Yassin (Net)
0 Komentar

JAKARTA-Raja Malaysia Yang di-Pertuan Agong Al-Sultan Abdullah Ri’ayatuddin Al-Mustafa Billah Shah menunjuk perdana menteri baru. Bukan Mahathir Mohamad, bukan juga Anwar Ibrahim. Tapi, Muhyiddin Yassin. Apakah krisis politik Negeri Jiran itu akan kembali normal dengan ditunjuknya pria keturunan Bugis dan Jawa itu? Kita lihat saja nanti.

Keputusan Raja Malaysia menunjuk Muhyiddin Yassin memang sangat mengejutkan. Pasalnya, selama ini hanya ada dua nama yang digadang-gadang akan menjadi perdana menteri; Mahathir Mohamad dan Anwar Ibrahim. Nama Presiden Partai Pribumi Bersatu Malaysia (Bersatu) itu tak pernah masuk radar.

Keputusan pengangkatan Muhyiddin disampaikan langsung Kepala Rumah Tangga dan Keluarga Kerajaan, Ahmad Fadil Shamsuddin, kemarin. Pengangkatan Muhyiddin setelah Raja Malaysia menggelar pertemuan dengan seluruh anggota parlemen Negeri Jiran. “Karena itu, raja sudah memutuskan Muhyiddin sebagai PM Malaysia sejalan dengan Artikel 40 (2) (a) dan 43 (2) (a) Konstitusi Federal,” jelas Fadil seperti dilansir Channel News Asia, kemarin.

Baca Juga:Jubir Presiden: Malam Ini WNI yang Bekerja sebagai ABK Diamond Princess tiba di Bandara KertajatiIni Rencana Evakuasi 69 WNI ABK Diamond Princess dari Bandara Kertajati hingga Pulau Sebaru

Muhyiddin akan dilantik di Istana Negara pada hari ini sekitar pukul 10.30. Fadil menjelaskan, Raja Malaysia mengungkapkan, pengukuhan Muhyiddin tidak akan ditunda lantaran berkaitan dengan masa depan negara. “Beliau berharap, ini adalah keputusan terbaik bagi siapa pun, dan berharap juga hasil ini akan mengakhiri krisis politik yang terjadi,” pungkasnya.

Usai mendapat surat keputusan Raja Malaysia, Muhyiddin langsung sujud syukur. Lewat akun twitter salah satunya dari seorang praktisi hukum di Kuala Lumpur, Akmal Saufi MK @akmalsaufi, Muhyiddin diketahui melakukan sujud syukur di ruang tengah kediamannya di Bukit Damansara, Kawasan Federal Kuala Lumpur, sekitar pukul 15.20.

Muhyiddin yang mengenakan kemeja lengan panjang putih dan celana panjang hitam itu, melakukan sujud syukur selama 45 detik. Setelahnya itu, dia langsung memanjatkan doa, yang langsung diaminkan oleh orang sekitarnya.

Kepada ratusan wartawan di depan kediamannya di Kuala Lumpur City, Muhyiddin menyampaikan rasa terima kasih ke Raja Malaysia, yang telah memberinya amanah sebagai PM pengganti Mahatir Muhammad. Dia berharap, rakyat Malaysia menerima dengan hati terbuka keputusan yang diumumkan Istana Negara itu.

0 Komentar